Monday, May 16, 2016

Misteri Pantai Sawarna Lebak Banten

Daftarpantai.com - pantai sawarna merupakan pantai yang masih sering di perkenalkan oleh media baik online maupun media televisi, pantai sawarna merupakan salah satu pantai terindah yang ada di indonesia, pantai tersebut tergolong memiliki gelombang pantai yang tinggi, sehingga sering digunakan oleh para wisatawan dalam negeri maupun wisatawan dari mancanegara untuk menggunakanya sebagai olahraga air seperti slancar.

Untuk masalah lokasi pantai masih tergolong susah, karena jalan yang belum bagus, kondisi jalan menuju pantai rusak, dan masih banyak jalan yang berlubang, serta akses listrik di sekitar pantai masih belum memadai, dan itulah sedikit gambaran mengenai pantai sawarna di lebak banten.

Kenapa kog bisa disebut dengan pantai sawarna?

Lokasi dari pantai sawarna terletak sekitar 30 km sebelah barat dari Pelabuhan Ratu yang terkenal dengan cerita mistisnya, dan konon pantai sawarna diambil dari nama manusia, menurut cerita bahwa nama pantai sawarna diambil dari nama salah satu kepala suku yang bertempat tinggal disekitar pantai tersebut yang merupakan salah satu orang yang disegani di sekitar pantai.

gambar pemandangan alam pantai
pantai sawarna

Pak Swarna adalah seorang kepala penduduk yang hidup sekitar tahun 1900an tahun yang lalu, kemudian setelah beliau meninggal kemudian dijadikan sebagai nama pantai yaitu pantai sawarna, kenapa nama dari bapak swarna bisa berubah menjadi nama sawarna, karena untuk memahami bahwa penduduk sekitar pantai merupakan satu suku sunda, yang berarti satu warna.

Secara geografis, pantai sawarna memiliki bebrapa lokasi wisata yang populer dan bisa anda nikmati keindahanya dan itu adalah karang bereum, tanjung layar, pasir putih, goa lalay, goa langir, legon pari, karang bokor, dan adalagi adalah wisata pulau manuk. gugusan wisata pantai ini mengingatkan seperti gugsan pantai didaerah gunung kidul, wonosari, jogjakarta.

Di pantai sawana juga ada cerita misteri mengenai yang berkembang

Tidak beda dengan tempat-tempat wisata dan keramat yang lainya, cerita misteri selalu berkembang dan mengikuti alur dari nama wisata yang seiring berkembang dan mulai terkenal, entah mengapa itu selalu ada dan muncul, lokasi misteri tersebut adalah goa lalay yang berdasarkan cerita yang berkembang di sekitar

gambar pemandangan alam pantai
goa lalay pantai sawarna

gambar pemandangan alam pantai
goa lalay pantai sawarna

Menurut cerita yang beredar adalah, bahwa di pantai sawarna dan goa lalay tersebut ada penghuninya, dan bertempat di dalam goa lalay yaitu berupa lindung atau belut besar, namun konon belut tersebut tidak pernah mengganggu. Dan konon menurut cerita bahwa belut besar atau lindung tersebut akan keluar pada saat malam hari menjelang maghrib.

Kenapa disebut dengan goa lalay?

Disebut dengan goa lalay karena memang didalam goa tersebut banyak sekali kelelawar, goa lalay memiliki kedalaman goa yang cukup bahkan sangat dalam, untuk jarak aman bagi pengunjung goa yang tidak dilengkapi dengan pengaman adalah sekitar 350 meter saja, jika ingin masuk lebih dalam ke ujung goa masih sekitar 2 kilometeran, namun jika masuk lebih dalam, maka bisa melihat keindahan yang lebih lagi, dan tentunya lebih misteri dan lebih sunyi.

tags: pantai sawarna, misteri dibalik pantai sawarna, pantai sawarna lebak banten yang terkenal angker, keangkeran pantai sawarna, keindahan pantai banten, daftar pantai di kabupaten banten

Artikel Terkait

>>> Simple Rules <<<
> Jangan TinggalKan Link Aktif
> Jangan Tinggalkan Link Non Aktif
> Berkomentarlah Sesuai Judul Artikel
EmoticonEmoticon